Wednesday, June 04, 2008

Chocolate Chips Cookies

Bikinnya gampang, bahannya juga gampang.. tapi butuh kesabaran untuk menghasilkan cookies yang kecil-kecil.. bolak-balik ke oven


Bahan :
2 1/2 cups tepung terigu
1 tsp Baking soda
1 tsp garam
1 tsp vanili bubuk
1 cup butter, haluskan
3/4 cup gula pasir (bisa dikurangi kalo tdk suka manis)
3/4 cup brown sugar
2 btr telur
2 cups semi sweet chocolate chips
1 cup almond cincang

Cara :
Campurkan tepung, baking soda, garam dan vanili. sisihkan.
Campur mentega, gula pasir dan brown sugar, di mixer dengan kecepatan rendah sampai semuanya tercampur dan mentega benar-benar soft. Kemudian masukkan telur satu demi satu sambil terus di mixer.
Kemudian masukkan campuran tepung ke dalam adonan yang sudah di mixer tadi sambil di aduk dengan memakai spatula. Terakhir masukkan chocolate chips dan cincangan almond.

Ambil adonan (sy pakai takaran tea spoon) kemudian dibentuk seperti bola-bola kecil. Untuk atasannya bisa dihias dengan chocoate chips sambil agak ditekan, atau boleh juga di baret berbentuk X atau # dengan pisau kecil. (Saya pilih yang cara kedua, meminimalisir kemanisan hehehe)

Panggang di dalam oven dengan suhu 375 F kurang lebih 6-7 menit atau sampai bagian atas cookies agak kecoklatan.

No comments: